Rabu, 28 Desember 2011

Persisam Pilih ISL



Presiden Direktur Persisam Putra Samarinda, Harbiansyah Hanafiah, menyambut baik upaya rekonsiliasi yang dilakukan PSSI. Namun, Harbiansyah menegaskan Persisam tetap akan berkompetisi di Indonesia Super League (ISL).
PSSI mengutus anggota Komisi Disiplin, Zuchli Imran Putra, untuk melakukan rekonsiliasi dengan pihak Persisam, Rabu 28 Desember 2011. Zuchli menegaskan pihak PSSI berharap Persisam bisa kembali berkompetisi di bawah PSSI. Bahkan Zuchli mengungkapkan kemungkinan ISL dan Indonesia Premier League berjalan bersamaan di bawah PSSI.
Harbiansyah menegaskan pihaknya menyambut baik rencana PSSI tersebut. Namun, pria yang juga menjabat sebagai Komisaris Utama PT Liga Indonesia tersebut memastikan Persisam akan tetap berlaga di ISL di bawah pengelolaan PT Liga Indonesia.
"Saya pribadi menyambut baik kalau memang ada dua kompetisi. Artinya, ISL tetap jalan, IPL juga tetap berlangsung. Ya, keduanya tidak saling mengganggulah," ujar Harbiansyah.
Harbiansyah menganggap solusi dengan menjalankan dua kompetisi merupakan sesuatu yang bagus untuk sementara ini. "Pada intinya, kami ini di bawah PSSI. Apa yang kami lakukan ini karena PSSI mengambil langkah-langkah yang tak sesuai dengan Kongres Bali. Mungkin ini jalan terbaik bagi semua," papar Harbiansyah.


Apa komentar anda tentang berita ini? Tuliskan komentar anda tentang berita bola ini.

sundul.com situs sepakbola dengan berita bolaprediksi bolacuplikan goljadwal siaran bolaskor bola terlengkap.


Facebook : Visit our Fanpage


Follow us: @Sundulcom


Supported By : 



1 komentar:

  1. ♣♣♣BONUS NEW MEMBER DEPOSIT 15%♣♣♣

    ZEUSBOLA MENYEDIAKAN BANYAK JENIS PERMAINAN SEPERTI:
    ♦SPORTSBOOK
    ♦LIVE CASINO
    ♦IDN LIVE
    ♦IDN POKER
    ♦SLOT GAMES
    ♦TEMBAK IKAN
    ♦JOKER123
    ♦SABUNG AYAM
    ♦TOGEL ONLINE

    Proses transaksi Deposit atau Witdraw sangat cepat dan aman.
    Tunggu apa lagi ?

    Ayo Segera Bergabung Kami Di Zeusbola.

    INFO SELANJUTNYA SEGERA HUBUNGI KAMI DI :
    WHATSAPP :+62 822-7710-4607









    BalasHapus